Walikota Solo
Pada clash kedua, Muh. Saleh ikut bergerilya mendampingi Panglima Sudirman di Yogyakarta, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Setelah penyerahan kedaulatan, Muh. Saleh mengundurkan diri dari Militer dengan pangkat letnan kolonel (Pada masa itu, Panglima TNI seluruh tanah Jawa dijabat A.H. Nasution masih berpangkat kolonel), beliau diangkat menjadi wakil wali kota Yogyakarta]]. Pada 1951 Muh Saleh menjabat walikota Solo.
Tahun 1960, Muhammad Saleh diangkat menjadi residen Kedu sampai pensiun tahun 1965. Muh. Saleh yang mempunyai sifat pendidik dan sangat memperhatikan masalah pendidikan, pada tahun 1946 bersama rekan-rekannya mendirikan Universitas di Yogyakarta, yang sekarang dikenal sebagai Universitas Gadjah Mada; di samping turut memberikan sumbangan dalam berdirinya Universitas Surakarta.