Arya Wiraraja, Tokoh Politikus Handal

Namun melihat bukti-bukti tersebut muncul pertanyaan apa yang sebenarnya dicari oleh Arya Wiraraja. Apakah ia menginginkan kekuasaan meskipun ia telah memiliki kekuasaan sebelumnya atau ia ingin memperluas daerah kekuasaannnya namun dengan cara seperti itu bukankah dengan ia membantu kerajaan malah membuatnya harus tunduk terhadap raja yang memerintah atau bahkan ia hanya ingin menunjukkan sebuah eksistensi dalam dunia politik saat itu? Tulisan ini dalam batasan tertentu mencoba untuk mengkaji dengan melihat sedikit dari sejarah dari kehidupan Arya Wiraraja. Dalam melakukan kajian tersebut, tulisan ini mengembangkan satu tesis bahwa Arya Wiraraja melakukan itu semua untuk mendapatkan kekuasaan dibanding untuk memperlihatkan ekistensi di kancah politik saat itu.

Dalam tulisan ini, saya menggunakan tiga tahapan penting dalam kehidupan politik Arya Wiraraja yaitu: 1) Arya Wiraraja di Singasari, 2) peran Arya Wiraraja di Kadiri, 3) Arya Wiraraja di zaman Majapahit. Karena dengan melihat ketiga tahapan tersebut dapat dilihat apa yang dilakukan dan apa yang diraih Arya Wiraraja dalam kehidupan politik yang ia jalani.

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.